Monday, March 28, 2016

Hanya Dengan Gambar

Hanya dengan sebuah gambar aku berbicara,
Hanya dengan sebuah gambar aku menyampaikan rasa,
Hanya dengan sebuah gambar aku menggantungkan asa,
Hanya dengan sebuah gambar aku bisa,
Hanya dengan sebuah gambar aku yakin,
yakin beliau selalu ada,
bisa melihat dan mendengarku,
mendoakan dan meridhoi setiap asaku,
mengerti perasaaanku,
tanpa aku harus berbicara dengan beliau..

Walau hanya dengan gambar penuh potretnya,
Sebanyak apapun kata ini,
Sebanyak apapun rasa ini,
Sebanyak apapun asa ini,
Tanpa aku harus mengucapkannya dengan keras,
aku yakin beliau sudah mendengarnya,
Mendoakanku dari tempat ternidahnya..
Seberapa jauhnya beliau dari pandanganku,
Beliau selalu dekat,
Dekat dan sangat dekat,
Beliau ada dalam diriku,
Berusaha membantuku meluruskan jalan,
Sebanyak apapun aku merindukannya,
aku hanya bisa melihat potretnya,
Tetaplah Tersenyum seperti itu... IBU...
Dimanapun beliau selalu tersenyum
Walaupun aku  tak bisa lagi melihat langsung senyum itu lagi...
Hanya dengan sebuah gambar aku berbicara,
Dan hanya dengan sebuah gambar..

The way

Bukanlah hal mudah untuk menggapai bintang
Tapi dengan keyakinan dan tekad yg kuat,
Bintang pun pasti bisa kau genggam
Dan ketika kamu ragu pejamkan matamu
Ingatlah Ibumu dan Sang Pencipta
Diam dan Dengarkan
Hatimu akan berbisik pelan
Dan kau pun akan menemukan jawaban atas keraguanmu
Ketika kau merasa kesepian, pejamkan matamu lg
Jelajahi hatimu dan rasakan
Kau tak sendirian
Tuhanmu dan Ibumu selalu ada di hatimu
Yg tak pernah letih menemanimu
Saat senang maupun sedih
Ketika kau tlah menemukan dan merasakannya
Bukalah matamu dan lihatlah jalan di depanmu
Jalan itu masih panjang
Mimpimu masih bertebaran di jalanan
Melangkahlah dan ambillah mimpimu
Hingga bintang pun bs di genggamanmu
Meskipun jalanmu berliku-liku den penuh rintangan
Kau akan bisa melewatinya
Dan ingatlah kau tak pernah sendirian

For U Mom

Rasa kasihmu
Etalase hidupku
Terukir selalu di hatiku
Nama indahmu
Oh...BUNDA

Damai jiwa kurasakan
Waktu kau peluk tubuh mungilku
Isak tangisku

Kau usap dengan tangan lembutmu
Untaian kata mutiaramu
Menghangatkan jiwaku
Ajarkanku seribu bahasa
Luapan cinta kasihmu
Akan kehadiranku
Senantiasa tak tertandingi
Aku pun tak sanggup membalasnya
Ragaku berusaha,bibirku berkata
Izinkan aku bahagiakanmu..BUNDA

Saturday, March 26, 2016

Review Descendants of The Sun

Drama Korea satu ini berhasil mencuri perhatian saya sejak awal episode. Yang pertama mungkin karena yang jadi pemeran utamanya Sog Jong Ki (Yoo Si Jin) dan Song Hye Kyo (Kang Mo Yeon). Awalnya saya pikir jalann cerita dari drama ini akan mengarah ke melodrama dengan cinta segitiga atau dimulai dengan saling membenci seperti drama-drama korea lainnya. Tapi ternyata saya salah. Cerita antara seorang tentara dan seorang dokter sudah tumbuh dari episode pertama. Mereka sudah menunjukkan perasaan suka. Itu lah yang membuat saya penasaran dengan kelanjutan ceritanya.
Ketika mengetahui bahwa ada tokoh ketiga dan keempat ( Jin Go sebagai Seo Dae Yong dan Kim Ji Won sebagai Yoon Myeong Ju), saya pikir akan ada cinta segiempat yang rumit. Ternyata tidak. Sampai episode ke sepuluh ini mereka masih memiliki kisah cinta masing-masing. 
Drama ini tidak hanya menyajikan kisah romantis saja, tapi banyak pelajaran yang bisa diambil. kadang kisahnya dibuat serius tapi kadang juga diberi sentuhan hal lucu seperti rayuan Si Jin pada Mo Yeon. Dalam cerita ini kita akan diperlihatkan dengan kehidupan tentara yang hanya melindungi para korban, tak peduli jika mereka harus sakit. Begitu juga dengan dokter yang sangat ingin menyelamatkan para pasien. Saat kejadian setelah gempa, terlihat betapa sedihnya para dokter yang mengetahui bahwa pasiennya meninggal. Beberapa dari mereka merasa bukan lagi dokter jika tidak bisa menyelamatkan pasien.
Sementara dilihat dari sisi romance drama ini, kembali ke episode dimana Si Jin dan Seo Dae Yong berada di korea mengetahui bahwa di Urk ada gempa dahsyat dan di Urk ada Mo Yeon dan Myeong Ju. Mengetahui hal itu, mereka langsung berangkat ke Urk, memastikan mereka bahwa gadis yang mereka cintai baik-baik saja. Tatapan mata mereka itu loo yang pasti bikin penonton juga merasakan apa yang mereka rasakan. Belum kecewa nonton drama ini hingga episode 10. Bahkan rating drama ini sudah mencapai 30. Wow, amazing banget lah.