Thursday, May 23, 2013

Sekilas tentang "Moga Bunda Disayang Allah"

Selesai membaca novel ini "Moga Bunda disayang ALLAH" karangan Bang Tereliye, rasanya baru menyadari bahwa selama ini sepertinya saya sering mengeluh dan merasa menjadi orang yang menyedihkan. Pada di luar sana masih banyak orang yang lebih menyedihkan dibandingkan kita. Tapi mereka masih lebih bersukur dari kita. Dan ini menyadarkan kita untuk senantiasa bersyukur atas nikmatnya.
Novel ini menceritakan kisah seorang anak kecil yang bernama melati. Sejak umur 3 tahun, ia tidak bisa melihat dan ia juga tak bisa mendengar. 2 panca  inderanya tak berfungsi seketika. Ketika baca kisah ini, saya tidak bisa membayangkan bagaimana seorang anak kecil yang kelihan 2 fungsi panca inderanya. Bagaimana bisa ia mengenal dunia?
Kedua orang tua yang luar biasa begitu sabar menghadapi keadaan anaknya ini. Berbagai cara mereka lakukan untuk kesembuhan anak. Hingga akhirnya mereka bertemu dengan seorang bernama Karang. Sedikit demi sedikit ia membantu anak ini mengenal dunia. Perlahan-lahan semua kesedihan berakhir, dan anak itu sudah bisa mengenal dunia. mengenal orang tuanya meskipun ia tak bisa melihat dan mendengar.

No comments:

Post a Comment