Tuesday, June 11, 2013

Lebih Indah dari Purnama

Waktu selalu berlari
Tak pernah terhenti
Begitu cepat menerkam hari
Menanti cerita baru
Meninggalkan cerita lama
dalam sejarah kehidupan
Sejarah indah yang terukir bersama cinta
Cinta seseorang yang sangat berharga
Cinta seseorang yang seperti malaikat
Cinta seseorang yang sangat tulus dan tanpa balasan
Dan itulah cinta IBU
Saat orang lain tak mengerti air matamu, Hanya ibumulah yang tahu
Saat orang lain terlelap dalam tidurnya, IBUmu selalu terjaga menenangkanmu yang menangis di tengah malam
Itulah cinta yang lebih indah dari Purnama
Cinta yang dititipkan ALLAH kepada IBU untuk kita
Dan itulah cinta yang patut dirindukan
Ketulusan yang patut dicontoh
dan keikhlasan yang harus ditanamkan dalam diri siapapun

Ibu...
Betapa indahnya Engkau
Bahkan ketika kita sudah berada di dunia yang berbeda
Engkau masih saja hadir  dalam  tidurku
Hingga aku selalu merasa Engkau masih ada bersamakuu
Selalu...
Menemani setiap langkahku..

Terimakasih Tuhan
Engkau pernah mengirimkan malaikat yang begitu tulus menyayangiku
Dia lebih indah dari Purnama
yang selalu menjagaku dengan ikhlas dan mencintaiku dengan tulus
 Dan kini dia telah kembali bersamaMu
Berikanlah tempat terindah untuknya di sisi-Mu
Selalu..

No comments:

Post a Comment